Pada tanggal 5-6 Oktober 2023 telah dilakukan pelatihan Analisis Data Sekunder Global Burden Disease yang merupakan rangkaian kegiatan dari Bulan Epidemiologi ke 5. Kegiatan ini dilaksanakan di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga.
Kegiatan Bulan Epidemiologi adalah kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Program Studi Magister Epidemiologi, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga, Indonesia. Kegiatan ini merupakan wadah bagi para praktisi, penentu kebijakan, akademisi, peneliti dan mahasiswa untuk dapat berdiskusi dan berbagi pengalaman serta perkembangan ilmu di bidang epidemiologi dan isu-isu kesehatan masyarakat.
Narasumber dalam kegiatan pelatihan ini adalah Dr. Wahyu Pudji Nugraheni, SKM., M.Kes dari BRIN, Prof. Dr. Santi Martini, dr., M.Kes, Dr. Arief Hargono, drg., M.Kes, Kurnia Dwi Artanti, dr., M.Kes dari Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga dan Annis Fahmi, S.KM., M.Kes dari IIK Bhakti Wiyata Kediri.
Penulis : Erni Astutik